Kegiatan ini diselenggarakan oleh Lembaga Pembinaan dan Pengembangann TK Al-quran-Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (LPPTKA-BKPRMI) Kabupaten Belitung.
Ketua Umum DPD BKPRMI Kabupaten Belitung, Paryadi mengatakan wisuda santri TPA se-kabupaten Belitung sudah memasuki tahun ke 23. 1.103 orang berasal dari 5 kecamatan Kabupaten Belitunga. Adapun dari jumlah tersebut diantaranya; Tanjungpandan 497 Santri, Sijuk 175 Santri, Badau 207, Membalong 188 dan Selat Nasik 36 santri.
“Sudah 23 tahun kita mewisuda santri TPA se-kabupaten Belitung kalau dikalkulasikan secara keseluruhan ada 23.000 santri TPA yang sudah di wisuda sampai hari ini, mudah-mudahan ilmu yang telah disampaikan oleh guru-guru TPA bermanfaat bagi santri,”Ujar Paryadi.
Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Bakri Hauriansyah mengatakan atas nama pemerintah daerah mengucapkan selamat dan sukses kepada para santri. Dirinya berharap santri dapat terus semangat tinggi dalam mendalami ilmu Al-Qur’an. Ilmu ini perlu ditanamkan sejak dini agar tercipta generasi berakhlak dan menjadi kebanggaan daerah.
“Saya mengajak semua pihak untuk terus melakukan pembinaan dan rangsangan pendidikan dalam membantu pertumbuhan dan perkembangan anak salah satunya dengan terus memberikan pelajaran membaca Al-Qur’an sejak dini,”Ungkap Bakrie.
Lanjut Bakrie mengatakan terima kasih kepada para guru TPA, ustadz dan ustadzah atas pengabdian yang telah membimbing dan memberikan pendidikan kepada para santri sehingga menjadi generasi melek Al-Qur’an. (Narasi : Noris / Editor : Arlan / Redaktur : Verry)